Viral Kisah Pengantin Terpaksa Lanjutkan Resepsi, Saat Ayahnya Meninggal
Viral kisah sedih pernikahan yang terpaksa tetap digelar di tengah duka. Ayah dari pengantin wanita meninggal dunia beberapa jam setelah akad nikah dan sebelum resepsi digelar.
Pengantin wanita bernama Nor Hanisah Ali mengungkapkan ayahya sudah dua tahun mengidap penyakit jantung. Ayahnya mulai sesak nafas setelah berada di rumah, usai akad nikah.
"Mendiang bapak, Ali Hassan (60 tahun) memang tidak sehat seminggu sebelum saya akad nikah. Bapak hanya demam. Klinik menyarankan agar bapak dibawa ke rumah sakit. Bapak berkata tunggu acara pernikahan selesai," ujarnya kepada mStar.
Wanita yang tinggal di Merlimau, Malaysia itu langsung membawa ayahnya ke rumah sakit. Namun dokter mengungkapkan kondisi sang ayah sudah kritis.
Hanisah mengungkapkan ia terpaksa meneruskan acara pernikahan pada esok harinya demi memenuhi keinginan terakhir ayahnya. Ia tak bisa ikut pemakaman karena mempersiapkan diri untuk resepsi dan memikirkan permintaan ayahnya.
"Bapak meninggal pukul 06.10 pagi dan selesai dikebumikan jam 10.00. Acara resepsi pukul 11.00 tetap dilanjutkan tanpa musik dan iringan kompang, sunyi. Selesai resepsi baru ke pemakaman," jelasnya.
Keluarga dan kerabat dekatnya pun ikut memberikan kekuatan untuk Hanisah agar dapat melanjutkan resepsi pernikahan, sesuai dengan keinginan ayahnya. "Sejujurnya saya menangis dan mereka bantu menenangkan selama resepsi," ucapnya.
Hanisah merasa bersyukur karena keinginan ayahnya untuk menikahkan semua anak-anaknya bisa terlaksana. Ia merupakan anak terakhir dari empat orang bersaudara.
"Bapak sempat menunaikan hajat dan janji ingin menikahkan semua anak perempuannya," kata Hanisah yang curhat di TikTok. Postingannya langsung mendapatkan banjir ucapan doa dan dorongan semangat untuk Hanisah.
0 Response to "Viral Kisah Pengantin Terpaksa Lanjutkan Resepsi, Saat Ayahnya Meninggal "
Posting Komentar