Pasang Iklan Gratis

Terungkapnya Kans Hasto Kristiyanto Jadi Sekjen PDIP Lagi

  Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Ganjar Pranowo, menyatakan bahwa kemungkinan Hasto Kristiyanto kembali menjabat sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP masih terbuka.

Ganjar menegaskan bahwa segala kemungkinan dapat terjadi, termasuk Hasto menjabat kembali atau tidak. "Semua kemungkinan bisa terjadi," kata Ganjar kepada Tribunnews.com

Pernyataan ini muncul di tengah aspirasi dari sebagian kader PDIP yang menginginkan Hasto kembali mengisi posisi tersebut. 

Sementara, menurut Politikus PDIP Guntur Romli, loyalitas Hasto terhadap Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dianggap sangat kuat, sehingga banyak kader yang mendukungnya.

Namun, kada Guntur Romli, keputusan akhir tetap berada di tangan Megawati Soekarnoputri sebagai pemegang hak prerogatif tertinggi dalam struktur kepemimpinan PDIP.

Guntur juga menambahkan bahwa Hasto, sebagai kader PDIP, siap menerima dan melaksanakan tugas apa pun yang diberikan oleh Megawati.

Hal ini sejalan dengan komitmen Hasto untuk terus mengabdi kepada bangsa dan negara melalui PDIP, seperti yang pernah ia sampaikan setelah bebas dari rumah tahanan KPK.

Sekjen PDIP Dirangkap Sementara Ketum

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pada Kongres ke-VI PDIP yang berlangsung di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Badung, Bali, pada Jumat (1/8/2025), Megawati Soekarnoputri kembali dikukuhkan sebagai Ketua Umum PDIP untuk periode 2025-2030.

Dalam kongres tersebut, Megawati juga melantik seluruh pengurus pusat PDIP untuk periode yang sama. 

Namun, nama Hasto Kristiyanto tidak tercantum dalam daftar pengurus pusat PDIP periode 2025-2030. Jabatan Sekjen partai diisi sementara oleh Ketum. Hal ini terjadi setelah Hasto baru saja bebas dari rumah tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Jumat (1/8/2025) malam. Ia ditahan atas kasus suap terhadap mantan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Wahyu Setiawan, dan akhirnya dibebaskan setelah menerima amnesti dari Presiden Prabowo Subianto.

Berikut Susunan Lengkap DPP PDIP 2025-2030 Hasil Kongres VI PDIP di Bali:

Ketua Umum: Megawati Soekarnoputri

Ketua Bidang Kehormatan: Komarudin Watubun

Ketua Bidang Pemenangan Legislatif: Bambang Wuryanto/Pacul

Ketua Bidang Pemenangan Eksekutif: Dedy Sitorus

Ketua Bidang Ideologi: Djarot

Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi: Andreas Parera

Ketua Bidang SDM: Said Abdullah

Ketua Bidang Politik: Puan Maharani

Ketua Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah: Ganjar

Ketua Bidang LN: Ahmad Basarah

Ketua Bidang Reformasi Hukum Nasional: Yasona H. Laoly

Ketua Bidang Perekonomian: Basuki Tjahaya Purnama/Ahok

Ketua Bidang Kebudayaan: Rano Karno

Ketua Bidang Pendidikan: Puti Guntur Soekarnoputri

Ketua Bidang Kebijakan Publik & Birokrasi: A. Azwar Anas

Ketua Bidang Penanggulangan Bencana: Tri Risma Harini

Ketua Bidang Industri & Perdagangan: Darmadi Duriat

Ketua Bidang Kesehatan: Ribka Ciptaning

Ketua Bidang Jaminan Sosial: Charles Honoris

Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan & Anak: I Gusti Ayu Bintang Puspayoga

Ketua Bidang Koperasi & UKM: Andreas Beni Susetyo

Ketua Bidang Pariwisata: Wiryanti Sukamdani

Ketua Bidang Pemuda & Olahraga: Esti Wijayanti

Ketua Bidang Agama & Kepercayaan: Zuhairi Misrawi

Ketua Bidang Ekonomi Kreatif & Ekonomi Digital: Prananda Prabowo

Ketua Bidang Pertanian & Pangan: Sadarestu

Ketua Bidang Kelautan & Perikanan: Rokhmin Dahuri

Ketua Bidang Kehutanan & Lingkungan: Erico Sutarduga

Ketua Bidang Hukum & Advokasi: Ronny Talepessi

Sekretaris Jenderal: Masih dirangkap oleh Ketum

Wasekjen Bidang Internal: Dolfie

Wasekjen Bidang Pemerintahan: Utut

Wasekjen Bidang Kerakyatan: Sri Rahayu

Wasekjen Bidang Komunikasi: Adian Napitupulu

Wasekjen Bidang Sekretariat: Aryo Adi

Bendahara Umum: Oly Dondokambay

Wakil Bendahara Internal: Rudianto Chen

Wakil Bendahara Eksternal: Yuke Yurike

Rangkaian Peristiwa 

Pemaparan Laporan Sidang Komisi

Pada Sabtu, 2 Agustus 2025, diagendakan pemaparan laporan hasil sidang Komisi Politik, Program, dan Organisasi kepada sidang pleno Kongres.

Menurut anggota Steering Committee Kongres VI sekaligus politisi PDIP, Deddy Yevri Sitorus, dokumen yang disiapkan Steering Committee telah dibahas secara mendalam oleh peserta kongres dan diterima secara bulat.

Kehadiran Hasto Kristiyanto di Kongres

Saat memberikan pidato politik, Megawati Soekarnoputri menyambut kehadiran Hasto Kristiyanto yang baru saja menerima amnesti dari Presiden Prabowo Subianto.

Para peserta Kongres bertepuk tangan saat Hasto memasuki ruangan.

Megawati tampak terharu menangis dan Hasto terlihat emosional saat bersalaman dan berpelukan di panggung.

Prediksi Pengamat Politik Ray Rangkuti

Pengamat Politik Ray Rangkuti memprediksi bahwa Hasto Kristiyanto tidak akan lagi menjabat sebagai Sekretaris Jenderal PDIP untuk periode 2025-2030.

Meski begitu, peran Hasto di PDIP diperkirakan tetap kuat, karena loyalitasnya pada Megawati.

Penutupan Kongres VI PDIP

Kongres VI PDIP di Bali resmi ditutup oleh Megawati Soekarnoputri pada Sabtu, 2 Agustus 2025.

Dalam pidatonya, Megawati menyampaikan bahwa PDIP akan terus setia pada Pancasila dan Tri Sakti yang diwujudkan melalui pola pembangunan nasional semesta berencana.

Sosok I Gusti Ayu Bintang Puspayoga

Dalam susunan kepengurusan DPP PDIP, I Gusti Ayu Bintang Puspayoga menjabat sebagai Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Anak. 

Ia merupakan satu-satunya kader dari Bali yang masuk dalam jajaran kepengurusan inti.

Sebelumnya, ia pernah menjabat sebagai Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Anak (PPPA) pada periode kedua pemerintahan Presiden Joko Widodo.


0 Response to "Terungkapnya Kans Hasto Kristiyanto Jadi Sekjen PDIP Lagi"

Posting Komentar